Sabtu, 31 Januari 2009

Harimau


Harimau dikenal sebagai kucing terbesar, harimau jantan memiliki berat antara 180 dan 320 kg dan betina berbobot antara 120 dan 180 kg. Panjang jantan antara 2,6 dan 3,3 meter, sedangkan betina antara 2,3 dan 2,75 meter.

Saat berjalan harimau melipat cakarnya sehingga tidak meninggalkan jejak cakar saat ia berjalan. Di antara subspesies yang masih hidup, Harimau Sumatra adalah yang paling kecil dan Harimau Siberia yang paling besar.

Harimau adalah binatang yang berburu secara mandiri, oleh karena itu harimau memiliki area untuk berburu mangsanya. Harimau jantan memiliki areal berburu sekitar 60 - 100 km persegi sedangkan yang betina ekitar 20 km persegi.

Harimau dapat menghabiskan makanan dalam semalam 27 kg, tapi untuk sekali makan harimau menghabiskan sekitar 5 kg saja.

Sebagai predator, Harimau berburu di malam hari karena mereka mampu melihat dengan baik saat gelap. Harimau memburu mangsanya dengan cara mengendap-endap dan mempersiapkan psosisi dan sudut erang dengan baik, saat mangsanya lengah harimau akan berlari mengejar mangsanya.

Harimau mampu berlari dengan kecepatan 49-65 km/jam dan mampu melompat sejauh 10 meter.

Harimau mampu hidup sampai 26 tahun, dan uniknya harimau berbeda dengan bangsa kucing yang takut akan air, harimau malahan senang dengan air.

Dan satu lagi raungan harimau yang menggetarkan itu bisa terdengar sampai sejauh 3 km, pantas saja si raja hutan ini membuat keder hewan lainnya.


Sumber: wikipedia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar